Headline News

Kritik dan Harapan Terhadap Proses Pemilihan Sekretaris Daerah Kabupaten Karawang


Foto : Maryadi, SH

Nuansa Metro - Karawang |  Surat perintah No. 800/1/11/1/2854 (BKSPDM) yang ditandatangani oleh Bupati Karawang, H. Aep Syaepuloh, SE, menarik perhatian publik seiring dengan adanya dugaan kekeliruan dalam penulisan nama daerah yang seharusnya Kabupaten Karawang, namun tertulis Kota Tangerang. Hal ini menimbulkan pertanyaan di kalangan masyarakat mengenai apakah kesalahan ini hanya kesalahan ketik atau ada maksud lain dalam penulisan tersebut.


Hal tersebut diungkapkan Maryadi, SH dari kantor Hukum el Dialogis dalam rillisnya yang dikirimkan ke Redaksi Nuansa Metro, Selasa (16/7). 


Maryadi mengungkapkan, isi surat tersebut menginstruksikan enam nama untuk mengikuti assessment oleh tim asesor dari UPT Penilaian Kompetensi BKSDM dalam rangka menduduki posisi jabatan tinggi sebagai Sekretaris Daerah (SEKDA) Kabupaten Karawang. 


"Salah satu nama yang mencuat adalah inisial AAR, yang diketahui memiliki rekam jejak kurang baik terkait dugaan tindakan kriminal," ungkap Maryadi.


Menurut Maryadi, AAR pernah terlibat dalam kasus dugaan penganiayaan terhadap seorang warga sipil berinisial ZM, bersama kroni-kroninya sesama Aparatur Sipil Negara (ASN). 


"Kasus ini sempat dilaporkan ke Reskrimum Polda Jabar, namun berakhir damai tanpa melanjutkan proses hukum. Meskipun demikian, kasus tersebut sempat viral dan meninggalkan kesan buruk di mata publik," Tutur Maryadi.


"Melihat kondisi ini, saya mengimbau kepada Bupati Karawang, H. Aep Saepuloh, SE, untuk bijak dalam memilih calon Sekda. Penting untuk memastikan bahwa calon yang dipilih memiliki kredibilitas yang baik, serta mampu menjalankan tugas dengan profesionalisme tinggi dan pendekatan humanis terhadap seluruh lapisan masyarakat Karawang," tegasnya.


Harapan Maryadi, Sekda Kabupaten Karawang yang terpilih nantinya dapat menghidupkan demokrasi dalam jabatan birokrasi dan mewujudkan pemerintahan yang bersih, berwibawa, demokratis, dan humanis. 


"Dengan demikian, di bawah kepemimpinan Bupati H. Aep Syaepuloh, SE, Kabupaten Karawang dapat mencapai kemajuan yang diidamkan oleh seluruh warganya," tandasnya.




•  Rls/Red 

0 Komentar

Posting Komentar
© Copyright 2022 - Nuansa Metro