Foto : Pelatihan Digitalisasi Pelayanan Administrasi dan Promosi Potensi Desa (DIGIDES) yang berlangsung di aula kantor Desa Cimahi Kecamatan Klari Kabupaten Karawang, pada Selasa (4/6/2024
Nuansa Metro - Karawang | Inovasi terus bergulir di Desa Cimahi dengan diselenggarakannya pelatihan Digitalisasi Pelayanan Administrasi dan Promosi Potensi Desa (DIGIDES) yang berlangsung di aula kantor Desa Cimahi Kecamatan Klari Kabupaten Karawang. Pada Selasa (4/6/2024
Kegiatan pelatihan DIGIDES dihadiri Kepala Desa yang diwakili oleh sekretaris
desa Yogi Puji Samsuri SE, Camat Klari yang diwakili sekcam M. Reza Darmawan M.Si serta
melibatkan sejumlah pihak, termasuk Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Pendamping Desa, Para Perangkat desa serta tim DIGIDES yang diwakili oleh Sidik Permana ST sebagai narasumber dan pembina TNI Polri Desa Cimahi.
Desa Cimahi mengambil langkah proaktif dalam meningkatkan kemajuan lokal dengan menggelar pelatihan digitalisasi yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan masyarakat dalam mengadopsi teknologi modern. Pelatihan ini diadakan sebagai respons terhadap kebutuhan mendesak untuk menghubungkan desa di era digital yang terus berkembang.
Dalam hal pelatihan ini, bertujuan agar pemerintah desa dan masyarakat diajarkan tentang berbagai aspek penting terkait pemanfaatan teknologi dalam pembangunan dan pelayanan di tingkat desa dengan melalui sistem digitalisasi pemerintah Desa Cimahi atau aplikasi DIGIDES.
Mulai dari aplikasi perangkat lunak yang terdiri dari tata kelola pelayanan, administrasi, perpajakan, bansos, website profil, hingga perangkat keras DIGIDES yang berupa Anjungan Pelayanan Mandiri serta absensi dan buku tamu
Sekretaris Desa Cimahi Yogi Puji Samsuri SE, menyampaikan pihak pemerintah Desa Cimahi berinovasi dengan terus berkembangnya jaman didunia digital untuk itu kami bekerjasama dengan aplikasi Digides, untuk kemajuan Desa Cimahi melalui keterampilan digital agar meningkatkan pelayanan lebih cepat dan mempermudah proses pelayanan.
Bahkan dapat mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya lokal, meningkatkan produktivitas, dan membuka peluang baru untuk pengembangan ekonomi lokal di kalangan masyarakat desa. Dan kami pun berharap bahwa dengan adanya website Digides dapat menjadi kunci untuk menarik investasi dan membangun kolaborasi dengan pihak luar. Tandasnya
• Jhon
0 Komentar