Headline News

Jawa Satu Power Minta Maaf Atas Kebisingan, Pastikan Kolaborasi Dengan Masyarakat Tetap Harmonis


Foto : Lokasi Jawa Satu Power 

Nuansa Metro - Karawang  |  PLTGU Jawa-1 Cilamaya telah memasuki fase operasional sejak bulan April 2024. Ini berarti bahwa pembangkit Listrik tenaga gas uap di Cilamaya ini telah selesai melalui tahapan konstruksi dan commissioning.


“Alhamdulillah. Terima kasih kami ucapkan kepada seluruh pemangku kepentingan baik dari pemerintah maupun masyarakat di Kabupaten Karawang, dan khususnya Cilamaya Wetan yang selama ini telah memberikan dukungan penuh sehingga project Jawa-1 bisa selesai dan memasuki tahapan operasional," ujar Tig Djulianto Manager Hubungan Eksternal Jawa Satu Power.


Dikatakan Tig, dengan demikian, PLTGU Jawa-1 telah menghasilkan listrik yang disalurkan melalui system jaringan kelistrikan Jawa Madura Bali, dan ini artinya PLTGU Jawa-1 berkontribusi pada ketahanan energi nasional.


“Namun demikian apabila memang dalam proses konstruksi hingga commissioning menimbulkan dampak terhadap masyarakat sekitar project, kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi," lanjut Tig Djulianto, Rabu (6/6/2024)


Semisal, terkait masalah kebisingan yang terjadi 2 hari lalu, ini murni diakibatkan masalah teknis yaitu unplanned shutdown (unit pembangkit dimatikan di luar jadwal/rencana) akibat masalah teknis, dan ini tidak bisa diprediksi dan tidak bisa dihindari.


“Sekali lagi kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi”, lanjut Tig.


"Kami berharap hubungan antara Jawa Satu Power dengan pemerintah dan masyarakat setempat terus meningkat, sehingga bisa ditemukan saling memahami satu sama lain. Semoga kolaborasi dan komunikasi yang sudah terjalin selama ini bisa ditingkatkan sehingga bisa memberikan manfaat bagi kedua belah pihak," tandasnya.



• IRF 

0 Komentar

Posting Komentar
© Copyright 2022 - Nuansa Metro