Headline News

Warga Kampung Dobolan Desa Sedari Mengeluhkan Kondisi Jalan Yang Sulit Dilalui


Foto : Akses jalan poros desa di Kampung Dobolan Desa Sedari kecamatan Cibuaya kabupaten Karawan

Nuansa Metro - Karawang |  Akses jalan poros desa di Kampung Dobolan Desa Sedari kecamatan Cibuaya kabupaten Karawang, yang telah lama menjadi keluhan warga sejak tahun 2004, hingga saat ini masih sulit dilalui. Kondisi ini sangat mempengaruhi roda perekonomian dan aktivitas sehari-hari masyarakat setempat.

Kampung Dobolan dikenal sebagai situs sejarah yang memiliki patilasan Nyai Mas Sekar Pandan dan Syeh Kuwu Sangkan, tempat yang sering dikunjungi warga untuk berziarah. 

Selain itu, kampung ini juga memiliki cagar alam dan panorama yang indah, menjadikannya destinasi wisata yang menarik. Sayangnya, kondisi jalan yang rusak dan terisolasi akibat air pasang laut rob menghambat akses ke tempat-tempat tersebut.

Wandi, juru kunci keramat Dobolan, kepada Nunsa Metro pada Selasa (21/5/24) menyampaikan bahwa banyak warga kesulitan untuk berziarah ke tempat keramat tersebut. 

"Akses jalan yang terputus memaksa warga harus melalui jalan empang yang berjarak sekitar 10 kilometer. Hal ini sangat menyulitkan, terutama saat musim hujan tiba," tuturnya.

Masalah ini tidak hanya menghambat aktivitas ziarah, tetapi juga berdampak pada pendidikan anak-anak di Kampung Dobolan. Jalan yang rusak membuat mereka kesulitan untuk pergi ke sekolah. 

Selain itu, warga yang mayoritas bekerja sebagai pencari ikan mengalami kesulitan dalam menjual hasil tangkapannya karena akses jalan yang tidak memadai.

Penziarah dari berbagai daerah seperti Papua, Kalimantan, Bandung, dan sekitarnya juga mengeluhkan kondisi jalan setapak yang hanya bisa dilalui dengan motor. Mereka berharap pemerintah segera memberikan solusi untuk memperbaiki akses jalan tersebut.

"Kami berharap pemerintah dapat mempermudah akses jalan yang memadai untuk mendukung roda perekonomian dan aktivitas warga," tambah Wandi.

Foto : Wandi, juru kunci keramat Dobolan (pakaian warna hitam)

Masyarakat Kampung Dobolan sangat berharap adanya perhatian dari pemerintah untuk segera memperbaiki jalan poros desa ini, sehingga akses menuju tempat keramat dan destinasi wisata dapat kembali normal.

Perbaikan jalan diharapkan tidak hanya meningkatkan aktivitas ekonomi, tetapi juga memperbaiki kualitas hidup warga setempat.



• ITO/Peng

0 Komentar

Posting Komentar
© Copyright 2022 - Nuansa Metro