Nuansa Metro - Karawang
Perkuat kerjasama antar kader dan simpatisan partai Gerindra yang terdiri dari seluruh struktural partai, menggelar acara temu kangen dan silaturahmi yang di laksanakan di kediaman K. Komarudin Ledeng, Minggu (11/6/2023).
Gelaran acara temu kangen dan silaturahmi antar kader dan simpatisan tersebut di isi oleh berbagai kegiatan dan perlombaan yang di ikuti oleh seluruh kader dan struktural partai berlangsung meriah dan berjalan dengan baik hingga acara berakhir.
K. Komarudin atau yang biasa di sapa kang Ledeng dalam sambutanya menyampaikan, tujuan dari acara temu kangen dan silaturahmi ini digelar adalah untuk memperkuat jalinan tali silaturahmi dan tali persaudaraan antar sesama kader, serta untuk merapatkan barisan guna memastikan bahwa struktural partai Gerindra yang sudah terbentuk akan tetap tegak lurus terhadap Instruksi Partai.
"Inti dari kegiatan acara temu kangen dan silaturahmi ini di laksanakan adalah untuk mempererat tali silaturahmi antar Kader, sebab selama ini jarang berjumpa dan berkumpul karena mempunyai aktivitas dan kesibukan masing - masing. Dan untuk kembali merajut tali persaudaraan maka kami berinisiatif untuk mengadakan acara temu kangen dan silaturahmi ini,” ujar Kang Ledeng.
Lebih lanjut kang Ledeng menambahkan, pertemuan para kader partai ini adalah untuk bisa saling bertukar pikiran, saling berkomunikasi dan saling berdiskusi tentang keikutsertaan dalam mendukung program - program pemerintah dan juga program partai, diantaranya ikut terjun dalam mensukseskan dan mengawal aspirasi dari pemerintah untuk masyarakat.
“Semua struktur yang sudah ada dan sudah sepakat akan selalu taat dan patuh terhadap Instruksi partai. Kami juga secara bersama - sama akan berusaha untuk menangkal apabila ada isu-isu yang berkembang di masyarakat, dan Insya Alloh kami akan meluruskan isu yang berkembang di masyarakat tersebut nantinya. Insya Alloh partai Gerindra akan tetap solid dalam satu barisan,” pungkasnya.
• A.Supriyatna
0 Komentar